DKP Pantau Ketersediaan Bahan Pokok Jelang Idul Adha

Kampar, Rakyattoday.com – Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Kampar terus melakukan pemantauan ketersediaan bahan pangan masyarakat, terutama ketersediaan bahan pokok jelang Idul Adha yang jatuh pada Kamis (29/6/2023) mendatang.

Kepala DKP Kabupaten Kampar, Drs. Muhammad, M. Si melalui Kabid Konsumsi dan Penganekaragaman Pangan, Hj. Yalen Nilfida, SP mengungkapkan bahwa harga bahan pokok di sejumlah pasar di Kabupaten Kampar terpantau mengalami kenaikan dan penurunan harga.

“Harga bahan pokok seperti cabe, bawang merah dan bawang putih mengalami kenaikan. Kemudian harga telur dan daging ada sedikit penurunan,” ungkapnya, Rabu (27/6/2023)

Meski mengalami kenaikan di beberapa komoditas bahan pokok tersebut, Yalen mengungkapkan bahwa ketersediaan bahan pokok yang dimiliki Pemkab Kampar jelang hari raya Qurban nanti masih sangat mencukupi.

“Untuk stok ketersediaan bahan pokok kita saat ini masih mencukupi kebutuhan masyarakat dalam menghadapi hari besar Idul Adha nanti,” kata Yalen yang juga Plh. Sekretaris DKP tersebut.

Ia juga mengatakan, bahwa pemerintah akan tetap menjaga keseimbangan harga agar dapat terjangkau oleh masyarakat, namun tetap menguntungkan para pedagang.

Untuk memantau harga sembako, Pj Bupati Kampar Muhammad Firdaus juga telah turun langsung ke pasar tradisional, Senin (26/6) kemarin, di pasar Tradisional Teratak Buluh Kecamatan Siak Hulu tersebut, beberapa jenis bahan pokok seperti telur dijual dengan harga Rp.55.000/papan, untuk bawang merah Rp.17.000/Kg, Cabe Merah Rp.32.000/Kg dan harga ayam Rp.33.000/Kg, serta daging Rp.130.000/Kg.



Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *