Ketua GOW Ny. Erni Haerani Repol, S.Pd., MM Saat Menghadiri Rakercab IBI Kampar.
Kampar., Rakyattoday.com – Ketua Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Kampar Ny. Erni Haerani Repol, S.Pd., MM bersama jajaran menghadiri Rapat Kerja Cabang (Rakercab) I Ikatan Bidan Indonesia (IBI) cabang Kabupaten Kampar tahun 2023 di Aula Rumah Dinas Bupati Kampar, Selasa (21/02/2023) pagi.
Dalam wawancaranya, Istri dari Wakil Ketua DPRD Kabupaten Kampar Repol, S.Ag., M.IP ini mengapresiasi kegiatan ini dan berharap agar IBI Kabupaten Kampar semakin aktif kedepannya.
“Sebagai Ketua Gabungan Organisasi Wanita Kabupaten Kampar, saya bangga kepada IBI yang merupakan salah satu organisasi yang tergabung di dalam GOW Kabupaten Kampar. Rapat kerja ini merupakan salah satu bukti bahwa organisasi wanita yang ada di Kabupaten Kampar aktif dalam kegiatan-kegiatan keorganisasian yang ada. Selamat Rapat Kerja Cabang kepada IBI Kabupaten Kampar, sukses untuk semua kegiatan dan jayalah wanita Kampar,” ucapnya.
Kemudian Ketua Pengajian Al-Hidayah Kabupaten Kampar ini juga berharap agar IBI dapat turut serta dalam mendukung penurunan angka stunting serta penurunan angka kematian ibu dan anak di Kabupaten Kampar.
“Kedepannya kami berharap IBI Kabupaten Kampar pada khususnya tetap eksis dalam semua kegiatan keorganisasian yang ada dan turut serta dalam program pemerintah yakni penurunan stunting dan penurunan angka kematian ibu dan bayi,” ungkapnya.
Senada dengan yang disampaikan Ketua GOW, Penjabat (Pj) Bupati Kampar Dr. H. Kamsol, MM dalam sambutannya berharap agar IBI dapat bersinergi bersama Pemerintah Kampar dalam penurunan kasus stunting serta penurunan angka kematian ibu dan anak.
“Alhamdulillah angka kematian ibu dan anak di Kabupaten Kampar sudah berkurang meskipun masih ada, tentunya kita juga tidak bisa merubah takdir namun akan tetapi kita tetap harus berusaha,” pungkas Kamsol setelah membuka secara resmi Rakercab IBI Kabupaten Kampar.