Pelepasan Peserta Jalan Santai Berhadiah GOW Kampar, Ahad (25/12/2022).
Bangkinang., Rakyattoday.com – Dalam rangka memperingati serta memeriahkan Hari Ibu yang ke-94 tahun, Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Kampar menggelar Jalan Santai Berhadiah di Lapangan Pelajar Bangkinang Kota, Ahad (25/12/202) pagi.
Kegiatan yang diikuti ratusan peserta dari berbagai kalangan ini di lepas Pejabat Ketua TP PKK Kabupaten Kampar Ny Hj Deswita Kamsol didampingi Ketua GOW Kabupaten Kampar Ny Erni Haerani Repol, S.Pd., MM.
Meskipun sempat vakum selama 5 tahun terakhir, namun dibawah kepemimpinan Ny Erni Haerani Repol GOW Kabupaten Kampar kembali berbenah dengan menaungi 26 organisasi wanita yang tergabung di dalamnya.
Dalam Wawancaranya, Ketua GOW Kabupaten Kampar Ny Rani Haerani Repol mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan kegiatan GOW pertama dimasa kepemimpinannya.
“Ini adalah kegiatan yang pertama dalam kepengurusan GOW yang saat ini, InsyaAllah kegiatan ini akan menjadi agenda rutin kita karena setiap tahun pasti selalu di peringati Hari Ibu setiap 22 Desember dan semoga kedepannya acara ini bisa lebih kita meriahkan lagi,” harapnya.
Kemudian ia juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh pihak yang telah membantu mensukseskan terselenggaranya kegiatan ini.
“Terimakasih kepada seluruh pengurus GOW Kabupaten Kampar terkhusus kepada Ketua Penasehat kami ibu Deswita Kamsol yang selalu mendukung apapun kegiatan kami, terimakasih juga kami ucapkan kepada masyarakat yang sangat antusias mengikuti acara ini serta kepada seluruh sponsor yang telah membantu kami dalam menyiapkan doorprize untuk masyarakat,” ucap Istri Wakil Ketua DPRD Kampar Repol, S.Ag., M.IP ini.
Kemudian Pejabat Ketua TP PKK Kabupaten Kampar Ny Hj Deswita Kamsol dalam wawancaranya mengapresiasi GOW Kabupaten Kampar dibawah kepemimpinan Rani Haerani Repol.
“Untuk kedepannya semoga bisa berkarya lagi dan menunjukkan gaungnya di tengah masyarakat terutamanya. Tetap kompak sesama organisasi, untuk ketua nya sudah bagus, mantap lah ketuanya, sekarang tergantung anggotanya bagaimana membantu dan mensupport ibu ketuanya,” pungkasnya.
Turut hadir pada kegiatan ini, Wakil Ketua DPRD Kampar Repol, S.Ag, Anggota DPD RI Edwin Pratama Putra, SH, Ketua Baznas Kampar Purwadi, Ketua Umum Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI) Kampar Linda Susanti, Ketua Cabang Bhayangkari Kampar Ny. Pipin Didik Priyo Sambodo beserta pengurus GOW Kampar dan lain sebagainya.