Anggota DPD/MPR RI Edwin Pratama Putra, SH saat Peresmian Pasar LKMD Kasikan.
Kampar.,Rakyattoday.com – Bangunan baru pasar Lembaga Ketahanan Masyarakat Desa (LKMD) Kasikan, Kecamatan Tapung Hulu, sudah diresmikan Penjabat Bupati Kampar DR.H. Kamsol MM, Ahad (05/03/2023).
Turut hadir dalam peresmian pasar LKMD Kasikan ini Anggota DPD/MPR RI Edwin Pratama Putra, SH.
Pasar LKMD Kasikan ini merupakan aspirasi Senator muda Riau Edwin melalui Kementerian Perdagangan RI.
Dalam sambutannya, Edwin Pratama Putra menyebut pembangunan Desa Kasikan merupakan kewajiban bagi dirinya.
“Pembangunan pasar Kasikan ini bukan karena saya. Ini merupakan anggaran yang berasal dari pajak masyarakat. Anggaran ini dari kita untuk kita. Jadi berkat masyarakat, bukan karena saya pasar ini dibangun,” ucap Edwin.
Edwin mengatakan pembangunan di masyarakat Riau khususnya Kabupaten Kampar adalah kewajiban dirinya sebagai wakil rakyat.
“Ini merupakan legacy saya sebagai perwakilan masyarakat Riau. Tugas saya, mencarikan lokusnya, anggaran untuk pembangunan di pemerintah pusat,” tuturnya.
Dilanjutkan Edwin, ia akan mengusahakan menambah pembangunan di pasar Kasikan agar lebih rapih.
“Pembangunan ini dalam rangka merevitalisasi pasar kita, saya lihat ada sedikit hal yang harus diperbaiki. Masih banyak yang perlu dibangun, masih perlu penambahan, nanti Insya Allah akan saya kawal terus,” kata alumnus SMAN 1 Bangkinang ini.
Disebut Edwin, selanjutnya ia akan berkunjung ke daerah lain seperti Pelalawan dan Indragiri Hilir masih terkait pembangunan pasar.