Sempena HPN 2023, PWI Kampar Perkenalkan Bumi Perkemahan Ujung Bukit Pulau Pencong

Kampar.,Rakyattoday.com – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Kampar menggelar Peringatan HPN tingkat Kabupaten di Bumi Perkemahan Ujung Bukit, Pulau Pencong Desa Tanjung Belit Selatan, Kecamatan Kampar Kiri Hulu, Sabtu (18/03/2023).

Di Hari Pers Nasional (HPN) 2023 ini, PWI Kampar ikut andil dalam memperkenalkan kawasan bumi perkemahan baru di Serantau Kampar yakni, Bumi Perkemahan Ujung Bukit Desa Tanjung Balet Selatan (TBS).

Ketua PWI Kampar Akhir Yani mengungkapkan komitmen PWI untuk menjadi motor penggerak publikasi wisata di Kabupaten Kampar, ia menyebut dipilihnya Kampar Kiri Hulu sebagai tempat penyelenggaraan HPN tingkat Kabupaten juga tak lepas dari berbagai pertimbangan termasuk aspek pariwisata.

“Jadi terimakasih kepada panitia HPN tingkat Kabupaten Kampar yang telah mempersiapkan acara, spesial nya untuk Pak Kades Tanjung Belit Selatan dan Pak Camat serta masyarakat,” ungkapnya.

Sementara itu, Camat Kampar Kiri Hulu, Firdaus, S.Pd berharap kehadiran PWI Kampar dapat membantu memperkenalkan dan mengembangkan tempat wisata di daerahnya.

“Tanpa adanya media yang mempublikasikan, ini tidak bisa tidak bisa berkembang, karena masyarakat luas harus tahu disini ada bumi perkemahan, untuk itu kami berharap kerjasama yang baik antara PWI dan pengelola Pemerintahan desa semoga terus bisa bersinergi,” harapnya.



Pos terkait